Minggu, April 6, 2025
BinmasHeadlineHumas

Polsek Seunagan Timur Laksanakan Gatur Pagi Rutin di Lokasi Rawan Laka dan Kemacetan

Nagan Raya – Personel Polsek Seunagan Timur melaksanakan kegiatan Gatur (Pengaturan) rutin pada pagi hari di beberapa lokasi yang dikenal rawan kecelakaan (laka) dan sering terjadi kemacetan di Kecamatan Seunagan Timur, Kabupaten Nagan Raya, pada hari ini.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polsek Seunagan Timur untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang melakukan aktivitas pagi hari, khususnya saat jam-jam sibuk. Kehadiran personel kepolisian di titik-titik rawan ini diharapkan mampu mengurangi potensi terjadinya kecelakaan lalu lintas serta meminimalisir kemacetan.

Kapolsek Seunagan Timur menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk pelayanan Polri dalam menjaga ketertiban dan kelancaran arus lalu lintas. “Kami hadir di tengah masyarakat untuk memastikan lalu lintas berjalan lancar dan aman. Kehadiran kami ini juga sebagai langkah preventif untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan lalu lintas,” ujarnya.

Dengan adanya kegiatan Gatur pagi rutin ini, diharapkan masyarakat dapat merasa lebih aman dan nyaman dalam beraktivitas, terutama saat melewati lokasi-lokasi yang rawan kecelakaan dan kemacetan. Polsek Seunagan Timur juga menghimbau kepada seluruh pengguna jalan agar tetap mematuhi peraturan lalu lintas demi keselamatan bersama.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *