Minggu, Januari 26, 2025
Bag LogistikBinkamBinmasHeadlineHumasLantasMitra PolriPolisi KitaPolsekReskrimResnarkobaSabharaSumda

Kegiatan Safari Subuh Personel Polsek Kuala Polres Nagan Raya Dalam Rangka Cipta Kondisi Menjelang Pilkada 2024

Nagan Raya,– Dalam rangka cipta kondisi menjelang pelaksanaan Pilkada Tahun 2024, Polsek Kuala Polres Nagan Raya menggelar kegiatan safari subuh pada Kamis (07/11) pukul 05.25 hingga 06.00 WIB di Masjid Baiturrahim, Desa Simpang Peut, Kecamatan Kuala, Kabupaten Nagan Raya. Kegiatan ini dilaksanakan oleh personel Polsek Kuala dan bertujuan untuk menciptakan pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) serta mempererat hubungan antara anggota Polri dengan masyarakat setempat. Kamis 7 November 2024

Kapolsek Kuala menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polsek Kuala dalam memonitor suasana menjelang Pilkada, sekaligus mengantisipasi adanya kegiatan kampanye yang tidak sesuai di tempat ibadah. “Safari subuh ini diharapkan menjadi wadah bagi masyarakat dan Polri untuk saling mendukung terciptanya Pilkada yang aman dan damai,” ujarnya.

Selama berlangsungnya kegiatan, situasi di Masjid Baiturrahim aman dan kondusif. Dengan kegiatan ini, Polsek Kuala Polres Nagan Raya berharap masyarakat merasa lebih aman dan terhindar dari penyalahgunaan sarana ibadah untuk kepentingan kampanye, sehingga suasana damai dapat terus terjaga hingga Pilkada berlangsung.

Kegiatan safari subuh oleh Polsek Kuala ini disambut positif oleh masyarakat dan dinilai dapat meningkatkan citra Polri sebagai institusi yang aktif menjaga kedekatan dan kerja sama dengan masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *