Rabu, Maret 12, 2025
Uncategorized

Personel Polsek Seunagan Laksanakan Gatur Lalin di Pasar Jeuram Selama Bulan Ramadhan 1446 H

Nagan Raya – Untuk menjaga kelancaran arus lalu lintas dan memberikan rasa aman bagi masyarakat, personel Polsek Seunagan Polres Nagan Raya melaksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas (Gatur Lalin) di seputaran Pasar Tradisional Desa Jeuram, Kecamatan Seunagan, pada Senin (10/3/2025) sore.

Kegiatan yang dimulai sekitar pukul 17.00 WIB ini dilakukan mengingat meningkatnya aktivitas masyarakat di kawasan pasar selama bulan suci Ramadhan. Pasar Jeuram menjadi pusat kegiatan ekonomi warga, terutama menjelang waktu berbuka puasa, di mana pedagang dan pembeli memenuhi badan jalan yang juga merupakan jalur utama transportasi darat dari Meulaboh menuju Takengon.

Kapolsek Seunagan menyampaikan bahwa pengamanan dan pengaturan lalu lintas ini bertujuan untuk memastikan kelancaran arus kendaraan serta mencegah kemacetan yang dapat mengganggu pengguna jalan. “Kami hadir untuk mengatur lalu lintas agar aktivitas masyarakat di pasar tetap berjalan dengan tertib dan lancar, serta mengurangi potensi kecelakaan akibat kepadatan kendaraan dan pedagang yang berjualan di bahu jalan,” ujarnya.

Selain melakukan pengaturan lalu lintas, personel Polsek Seunagan juga mengimbau masyarakat dan pedagang agar tetap menjaga ketertiban serta mematuhi aturan lalu lintas demi kenyamanan bersama.

Kegiatan Gatur Lalin ini akan terus dilakukan secara rutin selama bulan Ramadhan sebagai bentuk pelayanan kepolisian kepada masyarakat agar dapat beraktivitas dengan aman dan nyaman.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *