Dalam Rangka HUT Bhayangkara Ke-73 Polres Nagan Raya Anjang Sana Ke Purnawirawan Yang Menderita Sakit
Tribratanewspolresnaganraya.com – Dalam rangka HUT Bhayangkara ke 73 tahun 2019 Polres Nagan Raya melaksanakan ajangsana mengunjungi purnawirawan Polri yang menderita sakit Jumat (05/7/2019).
Anjangsana ini khusus mengunjungi purnawirawan Polri yang menderita sakit yaitu Aipda (purn) P.Situmorang. Anjangsana ini dipimpin oleh Waka Polres Nagan Raya Kompol Taupik Rahman, S.H, diikuti Wakil Ketua Bhayangkari cabang Nagan Raya beserta pengurus.
“Anjangsana ini dalam rangka kegiatan hari ulang tahun Polri yang ke 73 tahun 2019. sasaran anjangsana kita, yaitu di kediaman Aipda (purn) P.Situmorang di Desa Sumber Daya Kecamatan Tadu Raya Kabupaten Nagan Raya, kondisi beliau sudah lama sakit, jadi perlu kita berikan motivasi dan perhatian khusus, agar beliau cepat sembuh, “ terang Waka Polres.
“selain untuk bersilaturahmi, anjangsana ini juga kita lakukan pengecekan kesehatan dan memberikan sedikit tali asih, sebagai tanda perhatian kami di hari ulang tahun untuk Polri. Dan mendoakan agar beliau cepat di berikan kesembuhan. Hal ini, agar makna hari ulang tahun bhayangkara ke 73, dapat pula di rasakan oleh beliau yang saat ini tengah menghadapi cobaan sakit, “ tambahnya lagi.
Saat menyambut kadatangan rombongan, beliau dan isteri nampak senang dan terharu, dan beliau juga menyampaikan rasa terimakasihnya kepada Kapolres Nagan Raya beserta ibu ketua Bhayangkari cabang Nagan Raya yang tak dapat hadir pada saat itu.