Rabu, Mei 1, 2024
BinmasHumasMitra PolriPolisi KitaPolsek

Polres Nagan Raya Melaksanakan Penggalangan Komunitas Abang Becak Kab. Nagan Raya untuk mendukung program pemerintah tentang penerapan protokol kesehatan

Tribratanewspolresnaganraya.com-Pada hari Rabu tanggal 23 September 2020 sekira pukul 10.00 wib bertempat di Mako Polsek Kuala Polres Nagan telah dilaksanakan penggalangan terhadap Komunitas Abang Becak Kab. Nagan Raya untuk mendukung program pemerintah tentang penerapan protokol kesehatan “AYO PAKAI MASKER”.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kasat Binmas Polres Nagan Raya AKP S. Bambang ,Kapolsek Kuala IPDA Faisal Riza SH MH,Personil sat binmas Polres Nagan Raya,Personil Polsek Kuala Polres Nagan Raya.

Kegiatan penggalangan tersebut dilakukan untuk mendukung program pemerintah tentang penerapan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari. Dalam kegiatan tersebut Kasat Binmas Polres Nagan Raya memberikan arahan berupa edukasi agar komunitas Abang Becak selalu memakai masker dalam pelaksanaan kegiatan sehari hari dan dapat memberikan contoh kepada masyarakat yang beraktivitas di pasar inpres desa Sp Peut guna mencegah penyebaran Virus Corona (Covid-19).

Dalam kegiatan penggalangan tersebut Komunitas Abang Becak Kab. Nagan Raya juga membuat video testimoni yang berupa :
“Kami dari komunitas Abang Becak Kab. Nagan Raya mendukung program pemerintah menerapkan protokol kesehatan ‘AYO PAKAI MASKER’ untuk mencegah penyebaran covid-19 di Nagan Raya.MASKERKU MENLINDUNGIMU DAN MASKERMU MELINDUNGIKU”.

Dalam kesempatan tersebut Kasat Binmas menghimbau juga agar komunitas Abang becak Kab. Nagan raya bersedia mengajak masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan diantaranya agar selalu memakai masker saat keluar rumah, menjaga jarak, sering mencuci tangan dan hindari kerumunan di tempat umum guna mencegah penyebaran Virus Corona (Covid-19).Dengan adanya kegiatan tersebut diharapkan masyarakat di Kab. Nagan Raya dengan penuh kesadaran mengikuti anjuran pemerintah agar selalu mematuhi protokol kesehatan dalam kegiatan sehari-hari di luar rumah. Sehingga dapat meminimalisir penyebaran virus covid-19 di Kab. Nagan Raya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *